BAKSO URAT





BAKSO URAT. jajanan khas yang di gemari oleh remaja-remaja, orang tua maupun anak-anak yang banyak kita temui di sudut-sudut jalanan raya maupun di restoran yang menyediakan medu bakso ini. kali ini saya akan berbagi mengenai cara pembuatannya dan bisa anda praktekan di rumah untuk di konsumsi sendiri maupun untuk memulai usaha bakso. baiklah kita mulai, lets start cooking now.


bahan-bahan yang di perlukan :


  • 2 kg daging sapi pilih banyak uratnya digiling (sesuai yang dinginkan)
  • 250 gr tepung tapioka
  • 1 sdm soda kue
  • 8 siung bawang putih (pilih bawang putih yang kecil-kecil macam bawang jawa jika mau hasil baksonya bau wangi bawang) walaupun pakai yang besar pun tidak apa-apa cuma bau bawangnya menurut saya kurang wangi
  • 6 buah bawang merah iris tipis lalu goreng
  • 4 siung bawang putih iris tipis lalu goreng
  • 4 butir kemiri tumbuk dulu biar tidak bergerindil
  • 1 sdm merica bubuk
  • 2 sdm royko sapi
  • Garam halus 1/2 kotak (kalau beli garam yang berbentuk kotak itu ambil 1 dibagi 2 kalau garam kotaknya besar kalau garam kotaknya kecil ambil 1 kotak)
  • es batu diserut secukupnya untuk mencampur adonan

langkah-langkah pembuatannya :

  1. pertama giling semua bahan jadi satu sampai bumbu benar-benar tercmpur rata dan adonan bisa dibentuk.
  2. kemudian siapkan air panas 1 panci besar (jangan letakkan panci diatas kompor hanya gunakan air panas tanpa api).
  3. bentuk bakso dengan menggunakan tangan sembari dikepal masukkan ke dalam air panas tadi sampai terkumpul banyak baru panaskan diatas kompor sampai semua adonan bakso mengambang.
disini menggunakan blender macam foodprosesor. Kalau tidak ada yang untuk giling sebaiknya semua bumbu dihaluskan dulu baru dicampur rata dengan dagingnya. Kalau lebih gampangnya lagi kasih ke abang penggilingan bakso untuk nggilingke bingung juga saya kalau tidak ada yang untuk gilingnya.

selamat mencoba. terima kasih
Previous
Next Post »