RESEP JAMUR KANCING SAUS TIRAM PEDAS

RESEP JAMUR KANCING SAUS TIRAM PEDAS. Setelah sebelumnya kita membuat tumis jamur kancing yang sederhana dan untuk kali ini akan saya bagikan resep Jamur kancing saus tiram yang akan menggoyang lidah anda sampai ke perut. cara memasaknya tidak jauh berbeda seperti tumis sebelumnya, dan untuk lebih lengkapnya kita langsung saja ke dapur, lets start cooking now.

Bahan-bahan yang di perlukan :
  • 200 gr jamur kancing kaleng
  • 200 gr udang di kupas
  • 1 buah paprika,potong 
  • 1 batang daun bawang
  • 1 buah bawang Bombay
  • 1 siung bawang putih, cincang
  • 4 sdm minyak goreng
  • 100 ml air
  •  merica bubuk, 
  • gula pasir
  • garam halus secukupnya
  • 2 sdm saus tiram
  • 3 buah cabai merah, haluskan
  • 5 buah cabai rawit merah, haluskan
langkah-langkah memasak :
  1. pertama belah menyilang jamur kancing menjadi 4 bagian.

  2. lalu panaskan minyak, tumis bawang putih cincang hingga harum. Tambahkan cabai halus, tumis hingga matang.

  3. masukkan udang, paprika, jamur dan bawang Bombay, aduk rata, tumis hingga layu. Tuangi air, didihkan.

  4. bumbui dengan garam, merica, saus tiram, dan gula pasir secukupnya. Masak hingga bumbu meresap.

  5. Tambahkan daun bawang, aduk rata, angkat. Tuang ke piring. Sajikan.

jamur kancing saus tiram yang lezat siap untuk di hidangkan,selamat mencoba di rumah.

Previous
Next Post »