TONGSENG KHAS SOLO









TONGSENG KHAS SOLO. sebuah kekayaan kuliner yang terkenal di jawa tengah yaitu kota kelahiran presiden kita yaitu kota solo, ini sangat enak sekali dan anda harus mencobanya. tapi misalkan anda sulit untuk mendapatkan tongseng di kota anda maka jangan kwatir, disini saya akan berbagi resep membuat tongseng yang lezat dan fenomenal dan anda bisa mencoba memasaknya di rumah bersama keluarga, lets start cooking now.

bahan-bahan :

  • 3 sendok makan kecap manis
  • 3 butir bawang merah, diiri
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • 3 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 1 cm lengkuas, dimemarkan
  • 2 batang serai, dimemarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 1/4 buah kol, dipotong-potong
  • 5 buah cabai rawit hijau, diiris-iris
  • 400 gram daging sengkel
  • 1.000 ml air
  • 1.500 ml santan dari 1 butir kelapa
bahan pelengkap :
  • 2 Batang daun bawang, diiris halus
  • 4 Sendok makan bawang merah goreng
  • 3 buah tomat merah, dipotong-potong
bumbu-bumbu yang di haluskan :
  • 2 cm kunyit, dibakar
  • 2 cm jahe
  • 1 sendok teh ketumbar, disangrai
  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 4 buah kemiri, disangrai
langkah-langkah memasak :
  1. pertama rebus daging hingga empuk. Angkat daging. Potong-potong.
  2. lalu tumis bawang merah, bumbu halus, daun salam, lengkuas, serai, sampai harum.
  3. masukkan bumbu ke dalam rebusan daging. Tambahkan garam, merica, gula, kecap manis, dan santan didihkan sambil diaduk sesekali agar santan tidak pecah. Masukkan daging, cabai rawit, kol, daun bawang, dan tomat.
  4. Sajikan bersama pelengkap yang tadi di sebutkan.

selamat mencoba di rumah.



Previous
Next Post »