COMBRO BANDUNG RENYAH & GURIH. Bagi yang tinggal di daerah jawa barat, combro ini tidak asing lagi dan sebagai jajanan paling banyak di cari biasanya di tukang gorengan di grobak-grobak. Combro ini bahan utamanya adalah ketela poho atau biasa di sebut singkong, jenis singkong juga sangat mempengaruhi tekstur dan renyah tidaknya combro ini. Disini saya memakai singkong mentega dengan warna daging singkong agak berwarna kuning muda. Jenis singkong mentega lah yang paling bagus untuk di buat menjadi combro yang renyah dan gurih. Untuk cara membuatnya akan saya bagikan resep yang telah saya praktekan sendiri dan sekarag giliran anda yang mencobanya di rumah.
Bahan-bahan yang di perlukan :
- 1 kg singkong mentega, di parut
- 2 batang daun bawang, diiris-iris kecil
- kelapa tua, di parut
- 2 sdm tepung sagu/kanji
- Garam halus secukupnya
- Minyak goreng
Bahan untuk isian combro :
- 2 siung bawang merah
- 500 gr oncom (ditumbuk halus), bisa juga menggunakan tempe
- 1 sdt merica bubuk
- 10 buah cabe rawit
- Gula pasir sedikit
- Garam secukupnya
Langkah-langkah membuatnya :
- Pertama kupas singkong, lalu cuci hingga bersih menggunakan air mengalir.
- Setelah di kupas kerik bagian luar singkong (untuk menghilangkan rasa pait)
- Lalu parut singkong yang sudah dibersihkan, kemudian peras airnya dengan menggunakan kain lalu peras dan buang airnya,campurkan parutan kelapa dan uleni.
- Tambahkan dengan tepung sagu/kanji, irisan daun bawang dan garam secukupnya. Kemudian aduk adonan hingga merata. Tiriskan kembali, dan buang airnya.
- Sementara itu haluskan (di ulek) bahan isi combro, seperti cabai rawit, bawang merah. Setelah halus, tumis hingga tercium wangi. Lalu campurkan dengan merica, oncom, garam, gula pasir dan daun bawang, kemudian tumis hingga tercampur merata. Setelah matang, angkat dan sisihkan.
- Dan untuk membuat combro, ambil adonan singkong yang dicampur dengan kelapa tadi sebanyak sekepal tangan, lalu pipihkan dan tambahkan bahan isi combro tadi. Gulung adonan hingga tertutup, untuk hasil yang lebih renyah usahakan jangan tertutup semua dan kasih ruang supaya pada saat penggorengan minyak meresap kedalam.
- Bentuk adonan menjadi lonjong ataupun bulat sesuai selera.
- Langkah terakhir goreng adonan yang sudah dibentuk lonjong tadi ke dalam wajan.
Combro khas bandung siap di sajikan untuk cemilan santai keluarga di rumah. Selamat mencoba di rumah.
ConversionConversion EmoticonEmoticon